Properti Tari Gambyong (Gambar Lengkap)

2 min read
Properti apa yang digunakan dalam Tari Gambyong? Seperti yang kita tahu, Gambyong adalah nama tarian khas daerah Jawa Tengah. Tarian ini muncul pertama kali di wilayah Surakarta, diciptakan seorang perempuan yang berprofesi sebagai penari jalanan. Meskipun diciptakan oleh seniman jalanan, namun siapa sangka Tari Gambyong terus populer dan tetap bertahan sampai sekarang ini. Bahkan tarian ini ikut membentuk identitas kesenian daerah Provinsi Jawa Tengah.

Tari Gambyong sering dibawakan oleh sekelompok penari perempuan dengan gerakan tari yang menarik untuk ditonton. Gerakan tarian yang pelan seolah menghipnotis penonton dan terhanyut menyaksikan tarian. Gerakan tersebut menggambarkan sifat lemah lembut dari seorang wanita dengan segala keindahannya.

Dalam menarikan Tari Gambyong, para penari menggunakan properti khusus yang mendukung setiap gerakan tariannya. Seperti apa properti tersebut? Yuk, berikut ini ulasannya:

Apa itu Properti Tari?

Dalam kesenian tari, terdapat satu unsur penting yang menunjang penampilan setiap tarian. Unsur itu disebut properti tari. Hampir seluruh tari menggunakan sebuah properti yang menjadi ciri khas tersendiri dari sebuah tarian. Secara sederhana, properti tari didefinisikan sebagai peralatan atau perlengkapan yang selaras dengan tema atau jenis tarian dan ikut membentuk struktur gerak penarinya.

Artikel Lengkap Tari Gambyong, Baca: Tari Gambyong Jawa Tengah

Bukti bahwa properti tari itu erat kaitannya dengan tema atau jenis suatu tarian adalah misalnya, tari piring, dilihat dari namanya kita dengan mudah dapat mengetahui bahwa properti yang digunakan dalam tarian tersebut adalah piring. Atau, pada tari kipas, properti yang digunakan adalah kipas. 

Properti Tari Gambyong

Properti utama pada Tari Gambyong adalah sampur atau selendang. Sampur adalah properti tari yang umum digunakan dalam tarian yang dibawakan oleh perempuan, sebab sampur memang identik dengan seorang perempuan. Sampur yang terdiri dari kain panjang itu diikatkan di perut dan diselempangkan disebelah kanan bahu penarinya. 

Berikut ini adalah gambar atau foto sampur yang digunakan sebagai properti Tari Gambyong:

 Properti apa yang digunakan dalam Tari Gambyong Properti Tari Gambyong (Gambar Lengkap)

Demikianlah penjelasan tentang Properti Tari Gambyong. Bagikan materi ini agar orang lain juga bisa membacanya. Terima kasih, semoga bermanfaat.

Anda mungkin menyukai postingan ini

  • Berasal dari daerah manakah Tari Seudati? Indonesia memang terkenal sebagai bangsa dengan kekayaan warisan kesenian tari-tarian daerah. Nenek moyang kita di zaman dahulu, banyak m…
  • Berasal dari daerah manakan Tari Remo? Yah benar, tarian ini berasal dari Provinsi Jawa Timur. Tarian daerah ini sangat populer di daerah bagian timur Pulau Jawa dan sekitarnya. T…
  • Berasal dari manakah Tari Piring? Apa makna dan properti yang digunakan dalam Tari Piring? Tari Piring adalah tarian rakyat bersifat akrobatik dari Bengkulu. Menurut asal mulanya …
  • Seperti apa pola lantai yang berlaku dalam Tari Saman? Siapa yang tidak kenal dengan tari Saman, tarian khas yang berasal dari Provinsi Aceh yang kepopulerannya sudah mendunia. Ge…
  • Berasal dari daerah manakah Tari Pendet? Yah benar, tari ini adalah tarian khas asal Provinsi Bali. Selain keindahan alamnya, Pulau Bali juga dikenal dengan cita rasa seninya yang…
  • Apa makna yang terkandung dalam Tari Saman? Rasanya, kita semua sepakat bahwa Tari Saman merupakan tarian daerah yang sangat menarik untuk ditonton. Kita semua sering dibuat terpu…